PERAN LOAD CELL PADA TIMBANGAN DIGITAL

Seiring dengan perkembangan teknologi, timbangan yang dahulu memiliki sistem manual, kini terdapat timbangan dengan sistem digital atau sering disebut dengan timbangan digital. Timbangan digital merupakan alat ukur untuk mengukur berat benda atau zat dengan tampilan digital. Dalam penggunaannya timbangan dapat berperan pada berbagai bidang, dari bidang perdagangan, industri hingga perusahaan jasa. 


Load Cell Timbangan Digital

Timbangan digital biasanya terdiri dari beberapa komponen penyusunnya, salah satu diantaranya ialah load cell. Di mana timbangan digital dapat beroperasi menggunakan sensor berat (load cell) sebagai pendeteksi berat suatu benda. Pada saat suatu benda diletakan di atas  timbangan maka load cell akan menghasilkan sinyal elektrik pada timbangan yang akan membaca berat benda yang ditimbang dan nilai beratnya akan secara otomatis tampil pada LCD yang tersedia pada timbangan digital pada umumnya. 

Berikut ini beberapa jenis Load Cell yang sering digunakan pada timbangan digital :
  1. Load Cell Shear Beam : Biasanya, jenis load cell ini digunakan pada floor scale
  2. Load Cell Single Point : Sedangkan untuk load cell ini dipasang pada bagian tengah platform timbangan bench scale.
  3. Load Cell S Type : Sesuai dengan namanya, load cell ini memiliki bentuk seperti huruf “S” . Cara menggunakan load cell ini dengan menarik bagian sisi atas dan bawahnya. Bagian sisi atas diletakkan pada tempat permanen, sedangkan bagian bawahnya digunakan untuk media barang atau objek yang akan diukur.
  4. Load Cell Bending Beam : Biasa digunakan untuk timbangan lantai, timbangan conveyor dan berbagai jenis mesin pengujian dengan sistem otomatis.
  5. Load Cell Compress : Pada umumnya, jenis load cell yang satu ini digunakan untuk mengukur beban truck. Load cell ini seringkali digunakan untuk load test. Cara menggunakannya yaitu dengan memberikan gaya tekan pada bagian atasnya.
  6. Load Cell Double Ended Load cell : ini juga biasa digunakan untuk timbangan truck. Cara menggunakannya adalah menekan bagian sisi tengah load cell.
Demikian load cell ini berperan dalam kegiatan penimbangan secara otomatis. Biasanya pada suatu rangkaian timbangan digital terdiri dari beberapa load cell yang jumlahnya disesuaikan dari jenis timbangannya sehingga mampu menimbang secara baik.



INFO SPESIFIKASI DAN HARGA LOAD CELL
Hubungi Kami :
Mealabs Indonesia
021-3030 6260 (call only)
0818 0690 5207 (call/whatsapp)
karina@mealabs.com
www.mealabs-timbangan.com


Komentar